-Sungai seharusnya membuat kita eling Dalam irama riak air, Raja Purana Batur menuturkan dengan rinci tentang mata air dan alur air yang mengaliri sungai-sungai di Bali. Alkisah dari Batur air mengalir lewat "buka", menyembul jadi telebutan, beji, pancuran, mengalir ke sungai-sungai lalu dibendung "empelan", menembus terowongan, meretas telabah, jelinjingan, hingga merembes ke kanal-kanal tali kunda, mengairi persawahan lewat subak. Perjalanan air yang lewat kedalamannya membangun peradaban agama Tirtha di Bali. Sayang, Air sekarang campah, beji pun ditimbuni sampah. Pariwisata yang baik adalah yang ELING dengan kemana arah aliran sungai bermuara, dan senantiasa kita jaga alirannya.
# | NAMA | JUMLAH BIDDING (KPG) |
---|---|---|
1 | Putu Yuliartha | 110 |